Translate Akta Kelahiran ke Bahasa Inggris: Info Lengkap 2024

translate akta kelahiran ke bahasa inggris

Apakah Anda tengah mengurus dokumen untuk pembuatan visa, pendaftaran kuliah dan kerja ke luar negeri, atau urusan keimigrasian lainnya? 

Untuk Anda yang tengah melakukan proses tersebut, penting sekali untuk memahami cara translate Akta Kelahiran ke bahasa Inggris. Melakukannya dengan tepat, akan membuat urusan Anda lebih mudah dan tentunya efektif dan efisien secara waktu dan biaya.  

Kali ini, Kolektif Kata akan memberikan informasi lengkap seputar proses translate Akta Kelahiran ke Bahasa Inggris. Mulai dari pengertian dan urgensinya, hingga cara untuk memilih penerjemah yang tepat. Simak dan cermati poinnya ya!

Mengapa Perlu Translate Akta Kelahiran Ke bahasa Inggris?

Seringkali ketika Anda ingin mengajukan jenis visa tertentu, keperluan menikah di luar negeri, atau mendaftarkan diri ke universitas di luar negeri, Anda akan diminta oleh pihak yang berwenang untuk menyediakan dokumen terjemahan akta kelahiran. 

Mengapa akta kelahiran? Karena Anda perlu membuktikan umur, kewarganegaraan, orang tua dan tempat lahir Anda, dimana data – data tersebut pasti tercantum di dalam dokumen akta kelahiran.

Apabila dokumen Anda belum diterbitkan dalam bahasa yang diakui oleh negara tujuan, Anda akan diminta untuk menerjemahkan dokumen tersebut ke bahasa ibu mereka, atau bahasa inggris yang merupakan bahasa yang umum digunakan untuk komunikasi internasional.

Salah satu negara yang membutuhkan dokumen hasil terjemahan ketika ingin mengajukan beberapa jenis visa Schengen adalah Jerman. Tangkapan layar berikut didapatkan dari website resmi Kedutaan Besar Jerman:

perlunya translate akta kelahiran ke bahasa inggris
Sumber: website resmi Kedutaan Besar Jerman

Lalu bagaimana proses penerjemahan akta kelahiran? Siapa yang boleh dan bisa menerjemahkan akta kelahiran? Bagaimana contoh akta kelahiran yang telah diterjemahkan? 

Siapa yang Berwenang Untuk menerjemahkan Akta Kelahiran?

“Saya punya kemampuan bahasa Inggris, dan ingin translate dokumen ini oleh diri saya sendiri. Apakah boleh?”

Jawabannya adalah tidak, karena Akta Kelahiran adalah dokumen yang dikeluarkan oleh instansi resmi di Indonesia, disahkan oleh pejabat yang berwenang, dan memiliki nilai hukum. Sehingga, dokumen tersebut tidak boleh diterjemahkan oleh diri sendiri.

Mengapa harus penerjemah tersumpah?

  • Keabsahan dan Legalitas: Akta Kelahiran haruslah diterjemahkan oleh seorang penerjemah tersumpah. Penerjemah tersumpah adalah seorang penerjemah yang telah dilantik dan diambil sumpah profesinya oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia. Sehingga hasil terjemahannya diakui secara internasional.
  • Kualitas dan Akurasi: Penerjemah tersumpah memiliki keahlian dan pengalaman untuk memastikan bahwa terjemahan akta kelahiran akurat dan sesuai dengan terminologi hukum yang berlaku.
  • Terdaftar di Kemenkumham: Penerjemah tersumpah terdaftar di Kemenkumham, yang menjamin bahwa mereka telah memenuhi standar profesional yang sudah ditetapkan oleh Himpunan Penerjemah Indonesia dan pejabat yang berwenang.

Bagaimana contoh hasil terjemahan Akta Kelahiran resmi?

Akta Kelahiran yang telah diterjemahkan oleh penerjemah tersumpah, pasti akan dilengkapi dengan cap, tanda tangan, stempel basah, dan nomor registrasi penerjemah di AHU Kemenkumham. 

Terdapat pula affidavit atau pernyataan dari penerjemah tersumpah, bahwa dokumen tersebut telah diterjemahkan secara benar dan lengkap sesuai dengan dokumen aslinya (tidak mengubah arti dan konteks dari dokumen asli yang diterjemahkan ke bahasa asing).

Poin inilah yang menjadikan hasil terjemahan tersumpah memiliki kekuatan hukum yang sama dengan legalisasi notaris.

Contoh hasil translate akta kelahiran ke bahasa inggris

Perlukah hasil Translate Akta Lahir Dilegalisir?

Secara umum, hasil translate akta lahir ke bahasa Inggris oleh Penerjemah Tersumpah tidak perlu lagi dilegalisir oleh notaris.

Namun biasanya di beberapa kondisi, instansi tertentu atau negara tertentu meminta Anda untuk melegalisir hasil terjemahan di sistem Apostille. Namun tenang saja, karena legalisir Apostille dapat dilakukan dengan mudah karena berbasis online, dan relatif tidak membutuhkan waktu yang lama. 

Dalam proses legalisir Apostille ini, Anda juga dapat menguji apakah penerjemah yang menerjemahkan dokumen Anda benar – benar sudah terdaftar di Kemenkumham atau belum. 

apostille hasil translate akta lahir ke bahasa inggris

Ketika melakukan Apostille, Anda dapat menginput nama penerjemah tersumpah yang tercantum di hasil terjemahan yang Anda terima. Jika sudah benar – benar terdaftar, maka jabatan pejabat akan terisi dengan sendirinya dengan “Penerjemah Tersumpah” seperti yang tercantum pada tangkapan layar di atas.

butuh Jasa translate akta kelahiran ke bahasa inggris?

Untuk mengurangi risiko adanya kerugian di masa depan, kami menyarankan Anda untuk memilih agensi penerjemah yang mengerti kebutuhan Anda dan dapat mengerjakan dokumen Anda dengan akurat, cepat, dengan harga rasional.

Di Kolektif Kata, kami menyediakan jasa translate akta kelahiran ke bahasa Inggris yang dikerjakan oleh penerjemah tersumpah. Garansi 100% pengerjaan tepat waktu sesuai kesepakatan, harga rasional, dan hasil terjemahannya dapat digunakan untuk berbagai keperluan dan diakui secara internasional.

Tak hanya menerjemahkan akta kelahiran, penerjemah tersumpah kami dapat membantu menerjemahkan dokumen – dokumen resmi lain seperti kartu vaksin, SIM, ijazah, rekening koran, buku nikah, akta kematian, dll.

Selain terjemahan tersumpah ke bahasa Inggris, kami dapat membantu Anda menerjemahkan akta kelahiran (dan dokumen lainnya) dari dan ke dalam bahasa Arab, Mandarin (Simplified dan Traditional), Jerman, dan Spanyol.

Bagaimana bentuk terjemahan yang akan diterima?

Anda akan menerima hasil terjemahan berupa PDF (yang telah ditandatangani dan dicap secara digital), dan versi cetak dengan cap dan tanda tangan basah penerjemah, yang dapat kami kirim ke seluruh Indonesia dengan menggunakan layanan ekspedisi.

Hasil terjemahan akan diprint di atas kertas A4 putih polos 80gram, font Arial ukuran 12, spasi 1.5, dan margin 2.5. Hal ini sesuai dengan acuan tarif terjemahan yang ditetapkan oleh Himpunan Penerjemah Indonesia.

proses Translate Akta Kelahiran Oleh Penerjemah Tersumpah

Proses penerjemahan akta kelahiran atau dokumen pribadi lainnya di CV. Kolektif Kata sangat mudah dan semua proses dilakukan secara online:

  1. Scan atau foto dokumen yang ingin diterjemahkan. Pastikan informasi seperti nama, tanggal lahir, tanggal pengesahan dokumen, nama orang tua, dan informasi penting lainnya dapat dibaca dengan jelas, sehingga proses penerjemahan dapat dilakukan dengan maksimal.
  2. Proses penerjemahan membutuhkan waktu 1 hari kerja
  3. Draft akan dikirim pada Anda, untuk memastikan bahwa Anda telah setuju dengan isinya sebelum ditandatangani dan dicap oleh penerjemah tersumpah kami
  4. Terakhir, Anda akan mendapatkan dokumen terjemahan tersumpah versi digital dan cetak. Dokumen cetak akan dikirim ke alamat tujuan dengan ekspedisi.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Chat Admin
Hubungi kami
Halo, semoga kabar Anda baik!
Klik untuk mengobrol dengan tim kami